Breaking News

BPJS - Cara Cek Iuran BPJS Kesehatan

Ndak kerasa ternyata udah 3 bulan lebih sejak akhir September 2014 saya dan keluarga menjadi peserta BPJS kesehatan mandiri. Yap atas saran pak dokter SpBM yang memvonis saya untuk melakukan Odontektomi agar mendaftar menjadi peserta BPJS agar meringankan biaya operasi akhirnya saya mendaftar saat itu, selain itu juga kepikiran ribetnya harus njelasin 1 per 1 item klaim kalau pake asuransi model reimbursement yang sudah ada. Alhamdulillah proses odontektomi di RSUD semarang berjalan lancar dan BPJS kesehatan sangat menolong,Terima kasih BPJS Kesehatan.
Tapi selama 3 bulan lebih menjadi peserta BPJS mandiri yang harus membayar iuran premi setiap bulan sebelum tanggal 10 saya ndak bisa menemukan cara untuk melihat besarnya atau rincian iuran yang sudah saya setorkan. Saya coba cek ke Halaman depan Web BPJS Kesehatan pun tak menemukan salah satu atau dua Gambar, icon, maupun tulisan yang menunjukkan link untuk mengecek saldo/iuran BPJS kesehatan.

Web BPJS Kesehatan
Web BPJS Kesehatan

Selain itu juga saya coba menanyakan via Customer Service BPJS Kesehatan 500400 pun tak mendapat jawaban, disebutkan oleh petugas bahwa belum ada fasilitas untuk melihat rincian iuran BPJS Kesehatan yang sudah kita bayarkan.
Coba nanya-nanya si mbah google lagi, ternyata ada Halaman Resmi BPJS Kesehatan di Facebook. Mulai deh nye-croll postingan-postingan admin Halaman Resmi BPJS Kesehatan di Facebook. Akhirnya menemukan salah satu postingan tentang cara Cek Iuran BPJS Kesehatan melalui SMS.

Cek Iuran BPJS Kesehatan SMS
Cek Iuran BPJS Kesehatan SMS

Berikut adalah Cara Cek Iuran BPJS Kesehatan Melalui SMS
Petunjuk Teknis Aplikasi SMS Cek Tagihan BPJS Kesehatan
Aplikasi SMS Cek Tagihan berfungsi untuk mengetahui tagihan individu/badan usaha melalui SMS.
Format pengiriman SMS untuk fitur ini adalah sebagai berikut.
1. Individu
Ketik: tagihan<spasi>No. Kartu BPJS Kesehatan Ke: 085319305620 / 08113699977
2. Badan Usaha
Ketik: tagihanbu<spasi>Kode Badan Usaha Ke: 085319305620 / 08113699977
Setelah peserta melakukan SMS tersebut, maka terdapat balasan/respon SMS dengan notifikasi sebagai berikut.
1. Ada tagihan
“Tagihan Rp xxx Denda Rp xxx. Pembayaran maksimal tanggal dd/mm/yy melalui BNI: xxx, BRI: xxx, DR: xxx.
2. Tidak ada tagihan
“Anda tidak memiliki tunggakan iuran. Terima kasih telah melunasi iuran. Iuran dapat dibayarkan setiap bulan paling lambat tanggal 10.”
3. Salah pengetikan format SMS “Data tagihan tidak ditemukan. Cek kembali format SMS Anda”.
Tapi ternyata masih ada kekurangan yang harus di benahi oleh pihak BPJS dalam sistem pengecekan ini. Saat saya mencoba mengecek dengan nomor BPJS saya mendapat balasa informasi yang sesuai, tetapi ketika selanjutnya saya mencoba mengecek menggunakan nomor BPJS istri saya tak kunjung mendapat balasan informasi melalui SMS.
Coba nyari-nyari lagi akhirnya ketemu di salah satu thread kaskus, informasi untuk cek iuran BPJS Kesehatan via web. Iuran BPJS Kesehatan ternyata bisa di cek di web. Entah dari mana user forum itu bisa ketemu link untukcek Iuran BPJS Kesehatan.
http://daftar.bpjs-kesehatan.go.id/bpjs-checking/
Berikut adalah tampilan form isian untuk cek iuran BPJS Kesehatan via web.
Cek Iuran BPJS Kesehatan via Web
Cek Iuran BPJS Kesehatan via Web
  • Tempat isian Data terdiri dari, Nomor Kartu BPJS (13 Digit), Tanggal Lahir ( format : Hari/Bulan/Tahun) dan angka Validasi Form.
  • Informasi Peserta BPJS Kesehatan dan kelebihan saldo (Jika Ada)
  • Rincian / Detil Iuran BPJS Kesehatan yang sudah dibayarkan.
Dan info BPJS Kesehatan yang saya dapatkan melalui cara ini cukup valid, saya coba cek status iuran untuk seluruh anggota keluarga saya. Semoga pihak BPJS Kesehatan bisa menempatkan link tersebut di halaman depan web BPJS Kesehatan untuk mempermudah peserta melakukan cek  iuran BPJS Kesehatan via web.

No comments